Sulawesi Selatan atau yang biasa disingkat dengan sebutan sulsel merupakan sebuah provinsi di indonesia yang terletak di pulau sulawesi tepatnya berada di bagian selatan pulau sulawesi. Provinsi ini merupakan salah satu provinsi terluas yang ada di pulau sulawesi dengan luas wilayah yakni 46.717 km².
Selain menjadi salah satu provinsi terluas di pulau sulawesi, provinsi ini juga menjadi salah satu provinsi terpadat yang ada di sulawesi tercatat ada sekitar 8 juta lebih jiwa penduduk yang menempati provinsi ini di tahun 2019, jumlah tersebut tentunya semakin bertambah setiap tahunnya. Di Provinsi ini juga terdapat salah satu kota besar di indonesia sekaligus menjadi pusat pemerintahan dan ibukota dari provinsi sulut yakni kota makasar.
Beberapa fakta menarik tentang provinsi sulawesi selatan yang perlu sobat ketahui diantaranya adalah mempunyai tipe flora dan fauna peralihan, memiliki flora dan fauna endemik, dan memiliki 3 cagar alam. Tentunya dengan fakta-fakta tersebut sudah bisa disimpulkan bahwa di provinsi ini terdapat banyak sekali tempat wisata bahari yang tentunya menyenangkan dan memiliki panorama alam yang indah. Tempat-tempat tersebut cukup dikenal dan sayang apabila sobat lewatkan saat berkunjung ke provinsi ini. Jadi sobalah sebisa mungkin sobat mengunjungi beberapa tempat wisata bahari yang ada di sulsel.
Mungkin sebagian dari sobat ada yang sudah penasaran akan wisata bahari apa saja yang terkenal di provinsi sulawesi selatan ini, atau mungkin juga sebagian dari sobat ada yang sudah pernah berkunjung ke salah satu tempatnya. Yuk simak langsung wisata bahari apa saja yang terkenal di sulawesi selatan yang sayang apabila dilewatkan.
Inilah Wisata Bahari di Sulawesi Selatan yang Terkenal dan Sayang Untuk Dilewatkan
Pulau samalona menjadi destinasi wisata bahari yang sayang jika dilewatkan saat sobat berada di sulawesi selatan. Pulau ini terletak di Lae-Lae, Kecamatan Ujung Pandang, Kota Makassar. Tempat ini terkenal akan biota bawah lautnya yang indah dan membuat orang terpesona. Tak sedikit wisatawan yang berkunjung ke tempat ini larena tempat wisata yang satu ini juga sudah cukup dikenal oleh para wisatawan.
Di tempat ini sobat bisa melakukan banyak hal, seperti berenang, berjalan-jalan di sekitar pantai, dan menyelam. Saat melakukan penyelaman, sobat akan menemukan berbagai jenis karang laut dan ikan trofis yang hidup di perairan pulau samalona. Untuk mencapai pulau ini sobat bisa menggunakan speed boat.
Pantai yang terletak di kota makasar ini merupakan salah satu pantai yang namanya cukup dikenal oleh banyak orang. Pantai losari sendiri berada di Jalan Penghibur No.289, Losari, Kecamatan Ujung Pandang. Berbeda dengan pantai lainnya, pantai ini tidak memiliki paair di setiap sisinya akan tetapi mempunyai beton yang dibuat khusus. Beton tersebut dibuat untuk para pengunjung agar dapat menikmati keindahan pantai yang satu ini. Meskipun merupakan pantai buatan, keindahan dan suasana yang dihadrikan di pantai ini sendiri banyak membuat orang tertarik mengunjunginya. Waktu yang tepat untuk berkunjung ke tempat ini adalah di pagi hari, sore hari, dan malam hari.
Wisata bahari berikutnya yang terkenal dan sangat sayang apabila dilewatkan adalah pulau kapoposang. Pulau kapoposang terletak di Mattitoujung, Kecamatan Liukang Tuppabiring, Kabupaten Pangkep. Di tempat ini sobat akan dimanjakan dengan pemandangan alam yang indah dengan susana yang tenang yang tentunya membuat orang semakin nyaman saat berada di pulau ini. Gugusan area terumbu karang di pulau ini semakin menambah pesona dan daya tarik akan tempat wisata yang satu ini. Area perairan pulau kapoposang juga menyimpan beragam jenis biota laut yang hidup didalamnya.
Seperti yang kita ketahui sulawesi selatan merupakan salah satu rajanya tempat wisata bahari. Banyak sekali tempat wisata bahari di provinsi ini, wisata bahari selanjutnya adalah pulau gusung. Pulau yang terletak di Bontolebang, Kecamatan Bontoharu, Kepulauan Selayar, ini menjadi pulau ketiga yang wajib dikunjungi karena keindahan lautnya dan juga pemandangan alamnya yang cukup memukau.
Sobat akan dimanjakan oleh pasir putih yang berpadu dengan laut yang dapat membuat mata terpukau. Untuk bisa menikmati momen setiap detiknya, sobat bisa mengajak sahabat maupun keluaraga ketika mengunjungi tempat wisata yang satu ini. Hal yang bisa sobat lakukan saat berada di tempat ini antara lain yaitu bermain-main dan berjalan-jalan di sekitar pantai, snorkeling, dan menyelam.
Wisata bahari selanjutnya adalah pulau bulupoloe. Keadaan alamnya yang masih alami dan juga terjaga menjadikan pulau ini sebagai salah satu tempat wisata terbaik di sulawesi selatan, selain itu keadaan pantainya pun bersih dan belum tersemar oleh polusi. Pulau Bulupoloe terletak di Desa Harapan, Kecamatan Malili, Kabupaten Luwu Timur. Di tempat ini sobat akan dimanjakan dengan panorama-panorama alam yang dapat membuat sobat terpukau, selain itu sobat juga bisa menikmati jajanan kuliner di tempat ini. Terdapat juga sebuah penginapan untuk para wisatawan yang ingin menginap dan bermalam.
Jika di sulawesi utara terdapat pulau bunaken dengan keindahan lautnya yang memukau dan sudah terkenal, maka di sulawesi selatan pun terdapat tempat yang cukup serupa dan mirip dengan pulau bunaken yakni taman laut taka bonerate. Taman laut taka bonerate menjadi salah satu tempat wisata terbaik di sulsel sekaligus menjadi wisata bahari yang sangat direkomendasikan bagi sobat yang menyukai aktifitas menyelam.
Keindahan lautnya bisa dikatakan hampir mirip dengan keindahan laut di pulau bunaken, dimana dipenuhi oleh beragam jenis terumbu karang dan berbagai jenis ikan yang tinggal didalamnya. Selain itu sobat juga dapat menjumpai penyu dan kura-kura saat melakukan penyelaman di tempat ini. Taman laut taka bonerate sendiri terletak di Jalan S. Parman No.40, Benteng Selatan, Kecamatan Benteng, Kepulauan Selayar.
Pulau dutungan menjadi tempat wisata bahari yang terkenal selanjutnya yang ada di sulawesi selatan. Pulau ini sangat berbeda dengan wisata pulau-pulau lainnya yang ada di sulawesi selatan karena di pulau ini sobat akan dimanjakan dengan keindahan hutan bakau disertai dengan gugusan bebatuan yang indah.Sobat juga bisa menemukan beberapa spot foto yang menurut sobat indah dan pas di mata sobat sendiri.
Pantai ini juga memiliki pasir putih yang indah yang enak di pandang oleh mata. Suasana tenang dan keindahan alamnya yang memukau dapat membuat sobat betah dan ingin berlama-lama di pulau yang satu ini. Alamat pulau dutungan sendiri berada di Cilellang, Kecamatan Mallusetasi, Kabupaten Barru.
Pulau cangke menjadi pulau terakhir yang harus sobat kunjungi ketika berlibur ke sulawesi selatan. Tempat wisata yang satu ini sangat cocok bagi sobat yang sedang mencari ketenangan dan ingin menghilangkan rasa penat. Suasana alam sekitar pulau ini masih sangat alami. Terdapat banyak pepohonan yang menghiasi pulau ini.
Air laut di pulau ini juga sangat jernih dengan perpaduan pasir pantainya yang putih, sehingga menjadi daya tarik tersendiri akan tempat wisata yang satu ini. Pulau cangke juga menjadi tempat dimana para penyu bertelur. Jika sobat tertarik akan tempat wisata yang satu ini, sobat bisa langsung berkunjung ke alamatnya yang berada di Desa Mattirong Dolangeng, Kecamatan Liukang Tupabiring, Kabupaten Pangkep.
Komentar
Posting Komentar